DEMA STIT AL-KHAIRIYAH SAH DILANTIK


Cilegon, Suara Al-Khairiyah- Dewan Mahasiswa (DEMA) STIT Al-Khairiyah Citangkil Kota Cilegon, telah sukses menggelar pelantikan, yang berlangsung di Aula STIT Al-Khairiyah Tepat pada hari Selasa, (14/02).

Dengan di adakan pelantikan tersebut pengurus dema yang baru mengangkat tema "Terbinanya dema STIT AL-KHAIRIYAH yang berkualitas akademis sadar akan fungsi dan perannya dalam berorganisasi serta hak dan kewajibannya sebagai kader umat dan kader bangsa".

"Agen of change and agen of Sosial control, sudah seharusnya melekat dalam diri mahasiswa, sudah seharusnya mahasiswa membuat perubahan untuk kebaikan orang banyak, perubahan didalam organisasi atau didalam masyarakat, buat lah perubahan itu didalam kampus untuk membuat perubahan dengan program² yang pro terhadap mahasiswa," kata Ahmad Suheli kaprodi PAI dalam sambutannya. 

Dalam berlangsungnya acara tersebut Nurul Ihsan sebagai pemimpin dema yang baru menjelaskan bahwa "pelantikan ini bertujuan untuk memberikan edukasi terhadap anggota dema dan mahasiswa yang harus diketahui bahwa, mahasiswa adalah agen of change and agen of sosial control, yang dimana mahasiswa harus mampu membawa perubahan untuk kemajuan STIT Al-Khairiyah," ucapnya.

"harapan saya semoga dikepemimpinan yang baru, sedikitnya membawa perubahan dengan program² yang bermanfaat bagi mahasiswa," Imbuhnya.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama