Serah Terima KTM-ATM BNI di Universitas Al-Khairiyah


Cilegon, Suara Al-Khairiyah- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Kantor Cabang Utama (KCU) Kota Cilegon melalui Kantor Rektorat Unival menyerahkan 1.000 lebih kartu tanda mahasiswa (KTM) kepada mahasiswa baru Unival. Secara simbolis, KTM diserahkan oleh Pemimpin BNI Cabang Kota Cilegon atau yang mewakili Sari Putri Handayani didampingi dengan Peni Astuti kepada Rektor Unival Dr. Rafiudin dan di dampingi dengan Ibu Warek II (Rulin Swastika,M.Kom), di Kantor Rektorat Unival, Kamis (23/2/2023).

Mengingat fitur produk pada KTM-ATM BNI tersebut juga mencakup fasilitas layanan e-banking, yaitu bisa melakukan penarikan di mesin ATM BNI diseluruh Indonesia, maupun mesin ATM Bank lain yang berlogo Link dan ATM Bersama selain itu dengan KTM-ATM BNI ini, seluruh Mahasiswa UNIVAL juga dapat menikmati layanan perbankan melalui Internet Banking, Phone Banking, dan SMS Banking melalui Hand Phone serta dapat dipergunakan sebagai kartu belanja pada tempat belanja yang menyediakan mesin-mesin EDC BNI.

"Adanya kartu tanda mahasiswa berbasis ATM ini bisa mempermudah mahasiswa untuk bertransaksi dan bisa di gunakan untuk melakukan pembayaran kuliah ataupun berbelanja dengan mesin EDC," Kata Rektor Unival Dr. Rafiudin,M.Si. 

Dengan KTM-ATM BNI ini, menurut Ibu Warek II akan memberikan kemudahan pelayanan transaksional perbankan kepada seluruh mahasiswa Unival, mengingat fitur produk pada KTM-ATM BNI tersebut juga mencakup fasilitas layanan e-banking, yaitu bisa melakukan penarikan di mesin ATM BNI diseluruh Indonesia, maupun mesin ATM Bank lain yang berlogo Link dan ATM Bersama. “Selain itu dengan KTM-ATM BNI ini, seluruh Mahasiswa Unival juga dapat menikmati layanan perbankan melalui Internet Banking, Phone Banking, dan SMS Banking melalui Hand Phone serta dapat dipergunakan sebagai kartu belanja pada tempat belanja yang menyediakan mesin-mesin EDC BNI," ucapnya.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama