Mahasiswa KKM Kelompok 08 Universitas Al-Khairiyah mengadakan acara Seminar Pendidikan



Mahasiswa KKM Kelompok 08 Universitas Al-Khairiyah mengadakan Seminar pendidikan dengan tema  "Peran Al-Khairiyah Dalam peradaban Islam Modern". Minggu, 4 September 2022 yang di laksanakan di MTs Al-Khairiyah Pengoreng - Pulo Ampel..

Hadir dalam acara seminar Pembimbing KKM Kelompok 08 Dr. Supriyadi.,MM dan ketua pelaksana Andi beserta para dewan guru, Kepala Sekolah, siswa/i Al-Khairiyah Se Kecamatan Pulo Ampel dan turut hadir Waketum PB Al-Khairiyah ibu hj Titin Kholawiyah MM sebagai pemateri diacara seminar tersebut.

Ibu Hj Titin Kholawiyah menyampaikan dalam acara seminar tersebut tentang pergerakan Al-Khairiyah dalam bidang Pendidikan, Sosial serta nilai nilai perjuangan Al-Khairiyah. 

"Dalam catatan sejarah Pergerakan Perkumpulan Islam Al-Khairiyah yang didirikan oleh Brigjen KH. Syam'un yang bertempat di Citangkil"

KH. Syam'un pertama kali mendirikan pesantren salafi ( tradisional ) pada Tahun 1916. Dipesantren ini beliau, mendidik dan membekali para santri dengan berbagai pengetahuan Agama.

Pada tanggal 5 Mei 1925, bertepatan dengan tanggal 12 Syawal 1343 H. 

Sepulangnya KH. Syam'un dari Mekah, beliau melakukan perubahan bersejarah dengan mendirikan lembaga pendidikan formal dan modern, yaitu mengubah sistem pesantren salafi menjadi Madrasah yang diberi nama "Madrasah Al-Khairiyah Citangkil". Yang selanjutnya femiliar kita kenal dengan Perguruan Islam Al-Khairiyah Citangkil, kata Titin Kholawiyah.

Sampai dengan saat ini Al-Khairiyah terus bergerak dalam bidang - bidang lainnya, terkhusus dibidang sosial kesehatan, insya Allah dalam waktu dekat ini akan segera terbentuk Klinik Kesehatan Al-Khairiyah sebagai amal usaha Al-Khairiyah, imbuhnya.

Kami sebagai Pengurus Besar Al-Khairiyah, berpesan kepada kawan - kawan Mahasiswa yang sedang KKM dapat menjadi generasi penerus untuk melanjutkan estafet kepemimpinan dan penyambung Ide, gagasan serta nilai - nilai perjuangan Al-Khairiyah agar diamalkan dalam kehidupan bermasyarakat dalam kegiatan KKM ini. 

Sementara itu, Ketua Pelaksana kegiatan seminar pendidikan, Andi mengungkapkan acara ini bertujuan untuk meningkatkan nilai jiwa pengabdian terhadap Al-Khairiyah

"dengan diadakannya acara seminar pendidikan ini agar dapat meningkatkan jiwa pengabdian kepada Al-Khairiyah serta menjadi motivasi semangat belajar yang tinggi bagi siswa/i Al-Khairiyah," kata Andi Ketua pelaksana acara seminar

Acara ini ditutup dengan sosialisasi pembuatan KTA Al-Khairiyah kepada keluarga Besar Al-Khairiyah di Kec. Pulo Ampel kabupaten Serang.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama