Masuk bulan Rajab, berikut Doa malam 1 Rajab 2023 perlu dibaca setiap muslim ketika memasuki awal bulan Rajab ini

Berdasarkan kalender Islam, malam 1 Rajab 2023 jatuh pada hari Ahad malam tanggal 22 Januari 2023. Sebab pergantian bulan dalam kalender Islam dimulai dari terbenamnya matahari.

Jadi, doa malam 1 Rajab 2023 dapat dibaca pada malam ini. Berikut bacaan doanya, lengkap dengan tulisan Arab Latin dan artinya:

Berikut bacaan doanya:

اَللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ

Artinya: “Ya Allah, berahilah untuk kami di bulan Rajab dan Sya’ban dan sampaikan usia kami hingga bulan Ramadhan.”

Selain doa tersebut, pada malam 1 Rajab 2023 ini juga dianjurkan memperbanyak membaca doa-doa sesuai yang diinginkan.

Doa yang dapat dipanjatkan misalnya doa untuk kebahagiaan dunia dan akhirat, doa untuk melancarkan rezeki, doa agar cepat haji dan umroh, doa agar diberi kesehatan dan panjang umur dan lain-lain.

Sebab doa pada malam pertama bulan Rajab dikabulkan oleh Allah SWT, sebagaimana sabda Rasulullah SAW:

خَمْسُ لَيَالٍ لَا يُرَدُّ فِيهِنَّ الدُّعَاءُ: لَيْلَةُ الْجُمُعَةِ، وَأَوَّلُ لَيْلَةٍ مِنْ رَجَبَ، وَلَيْلَةُ النِّصْفِ مِنْ شَعْبَانَ، وَلَيْلَةُ الْعِيدِ، وَلَيْلَةُ النَّحْرِ

Artinya: “Ada lima malam yang doa tidak akan tertolak pada malam itu, yaitu malam Jumat, malam pertama bulan Rajab, malam Nishfu Sya’ban, malam hari raya Idul Fitri dan Idul Adha.” (HR. Baihaqi)

Itulah doa yang sebaiknya kita baca pada malam 1 Rajab 2023. Semoga di bulan Rajab ini kita diberi kesehatan dan panjang umur serta dapat dipertemukan dengan bulan suci Ramadhan.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama